Power Rangers Lightspeed Rescue (Power Ranger Ke Tujuh) Generasi 90 Merapat!


Power rangers lightspeed Rescue! power rangers Lightspeed rescue! sountrack opening power rangers ini juga adalah salah satu favorit saya karena nadanya cocok banget, yup mari simak tentang penghias masa kecil kita ini.


Ribuan tahun yang lalu, ada 4 Iblis yang terjebak di kuburan oleh penyihir yang kuat. Iblis ini ancaman untuk umat manusia, yang hidup hanya untuk menguasai dan menghancurkan. lalu ada kelompok pengembara yang membuka kuburan tersebut hingga melepaskan iblis-iblis yang terjebak di masa kini. pemimpin iblis tersebut adalah Diabolico yang dimana ingin mengambil kota untuk dijadikan istananya, dan target mereka adalah US City yang diketahui sebagai pusat marinir. ketika organisasi Lightspeed mengetahui kabar ini, mereka segera membuat rencana yaitu memilih 5 individual yang mempunyai kehebatan dan memberi mereka utilitas untuk berubah menjadi power rangers dan melindungi kota dari serangan iblis.

Markas Lightspeed tepat berada dibawah laut dimana di ciptakan oleh Angela Fairweather dan rekan ilmuwannya. penemuan pertama mereka adalah Rescue Zords, lima kendaraan yang dimana saat bergabung menjadi Lightspeed Megazord dan Rail Rescue yang dimana digabung menjadi Supertrain Megazord.

Ketika organisasi Lightspeed memutuskan untuk menambah anggota ranger ke enam, Titanum Morpher pun diciptakan.  akan tetapi setelah dibuktikan bahwa Titanium tidak bisa dikendalikan oleh satu orang dan akirnya program titanium di hentikan. setelah itu Titanium Morpher pun di culik oleh Captain Mitchell anak Ryan, yang menggunakannya untuk membalaskan dendam ayahnya, akan tetapi lambat laun dia juga menjadi Titanium Ranger yang resmi dan diberi Zord yaitu Max Solarzord.


Diabolico pun frustasi karena gagal dalam mengalahkan para ranger dan malah menuntun kedalam kekalahannya, dan membuat Impus berubah menjadi Olympus, yang ingin menyempurnakan tubuh ibunya, Queen Bansheera. Untuk membuat tubuhnya sempurna kembaliOlympus mengirim Asteroid ke bumi, dan Rangers pun diberi Omega Zords untuk menghentikannya.


Karena kegagalan Olympus, Vypra dan Loki menghidupkan Diabolico kembali dan mengalahkan Olympus. dan pada akhirnya Lightspeed dan Supertrain Megazord sempat dihancurkan olehnya, akan tetapi Lifeforce Megazord pun diturunkan dan berhasil mengalahkan mereka.


Queen Bansheraa hanya yang tersisa dan dia memfokuskan untuk mengambil Omega dan Lifeforce Megaforce, dia pun berhasil menghancurkan markas Lightspeed dan membuat rangers terpaksa menghancurkan Omega dan Lifeforce Megaforce, Rangers pun memberantas gua tengkorak dan disitulah mereka kembali menyegel Queen Bansheera dan membuat dunia kembali Damai.











Posting Komentar

0 Komentar